Loading

Wednesday, November 18, 2015

Manfaat Gerakan Wudhu Bagi Kesehatan



Kebanyakan Orang belum pada tahu bahwa Didalam Berwudhu banyak sekali manfaatnya bagi kesehatan
wudhu adalah salah satu syarat bagi seorang muslim untuk mensucikan diri ketika hendak melaksanakan sholat atau ibadah lainya.
dan akan lebih baik apabila kita sebagai seorang muslim lebih sering atau lama dalam keadaan suci, bahkan sebelum tidur pun kita di sunahkan untuk berwudhu, agar senantiasa suci ketika tidur dan baru dinyatakan gugur atau batal wudhu kita ketika terbangun.
selain wudhu ada tayamum bilamana dalam keadaan daruarat kita juga dapat menerapkan untuk dapat mensucikan diri (sama seperti wudhu).

namun sekarang yang akan kita pelajari banyak manfaat berwudhu bagi kesehatan yang terutama yang akan kita bahas adalah berwudhu menggunakan air.

1. Membasuh Telapak Tangan
gerakan wudhu yang pertama adalah membasuh kedua telapak tangan, Pada telapak tangan terdapat banyak sekali vena, serabut saraf dan getah bening. dengan menggosok di bagian sela-sela jari di kedua tangan maka hal itu bagaikan terapi khusus yang akan memperlancar aliran darah dan menghilangkan kotoran-kotoran di telapak tangan.


2. Berkumur
dengan berkumur secara rutin otomatis akan membantu membersihkan rongga mulut serta sela-sela gigi dari sisa makanan. gerakan otot ketika kita berkumur juga akan memberikan tekanan berupa ketenangan jiwa.


3. Membersihkan Hidung
istilah berwudhu ketika membersihkan hidung adalah istinsyaq yaitu proses membersihkan hidung dengan menghirup air dan mengeluarkanya kembali. ini dapat membantu membersihkan rongga hidung dari beberapa sumber penyakit karena hidung adalah salah satu tempat yang rawan akan tumbuhnya bakteri dan mikroba. setiap muslim yang melaksanakan rukun wudhu dengan benar berarti juga menjaga kebersihan hidungnya dari bakteri, kuman dan udara kotor.


4. Membasuh Muka
urutan keempat dalam berwudhu adalah membasuh wajah, dengan berwudhu dan rutin membasuh wajah akan membuat wajah lebih bersih, sehat, kesat dan tidak kusam. selain itu dengan berwudhu membasuh muka dengan rutin juga akan membuat wajah terlihat fresh, segar dan terhindar dari kotoran dan debu yang menempel.


5. Membasuh tangan sampai siku
tangan merupakan bagian tubuh manusia yang paling aktif beraktifitas, dan karena hal itu menyebabkan tangan sebagai tempat ideal untuk tumbuh kembangnya mikroba dan bibit penyakit.
dengan membasuh tangan dengan benar sampai kesiku akan membantu merontokan mikroba, kuman penyakit, debu serta keringat yang menempel.


6. Mengusap rambut
tahukah anda manfaat berwudhu pada bagian mengusap kepala (rambut) dengan benar. ternyata rutin berwudhu sangat baik bagi anda yang mempunyai penyakit sakit kepala, karena terbukti dengan mengusap bagian rambut dengan benar saat berwudhu dapat membantu menghilangkan penyakit hipertensi dan sakit kepala.


7. Mengusap Daun Telinga
bagian yang jarang tersentuh oleh kita dan terkadang lupa bahkan ketika mandi adalah daun telinga. dengan tekhnik berwudhu yaitu mengusap daun telinga memutar dari atas ke bawah (sebaliknya) serta pada bagian luar dan dalam daun telinga dapat menjaga kebersihan telinga kita. tentu kebersihan adalah kunci utama dalam menjaga kesehatan.


8. Membasuh Kaki
gerakan kedua tangan dan kaki ketika kita membersihkan kaki saat berwudhu dapat membantu melemaskan otot-otot yang tegang terutama pada bagian kaki.
selain itu membasuh kaki juga sela-sela jari dapat menghilangkan kuman, kotoran serta jamur yang menyebabkan bau kaki.
sangat efektif bagi anda yang mempunyai jam sibuk beraktifitas untuk tetap menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh.

Semoga Artikel ini bermanfaat !!!


Share
Facebook
Dibaca 6.245 kali

Entri Populer